-->
Home » » Misteri Kedatangan Nabi Isa dan Imam Mahdi

Misteri Kedatangan Nabi Isa dan Imam Mahdi

Dari banyaknya tanda-tanda kiamat, salah satunya adalah misteri kedatangan Nabi Isa dan Imam Mahdi yang dipercaya juga menjadi satu batu tolak ukur terakhir yang menandakan berakhirnya dunia bagi umat Islam. Siapakah Imam Mahdi ini? Kali ini akan kita bahas bersama-sama.
Misteri Kedatangan Nabi Isa dan Imam Mahdi untuk Bersama Melawan Dajjal
Dalam ajaran Islam, ada beberapa tanda-tanda yang menggambarkan bahwa Kiamat Besar (‘Alamah Kubra) akan segera terjadi yaitu:
Misteri Kedatangan Nabi Isa dan Imam Mahdi
• Munculnya Al-Mahdi.
• Perang besar hingga takluknya konstantinopel.
• Turunnya Nabi Isa.
• Munculnya Dajjal, Ya’juj, dan Ma’juj.
• Matahari terbit dari bagian barat
• Dan beberapa yang lainnya lagi.
Semuanya terdengar cukup jelas, meski begitu masih banyak orang yang belum berhasil memecahkan misteri kedatangan Nabi Isa dan Imam Mahdi di Bumi.
Umat Islam mengetahui bahwa ada banyak hadist yang telah menerangkan siapa sosok Imam Mahdi ini, dan telah menjadi kewajiban pula bagi para muslim untuk mengimani hal tersebut tanpa menolaknya. Mengingat hal tersebut langsung diucapkan dari mulut Rasullullah SAW sendiri. Menurut hadist-hadist tadi, misteri kedatangan Nabi Isa dan Imam Mahdi bercerita tentang bagaimana Al-Mahdi diturunkan oleh Allah SWT di akhir zaman, meski begitu tidak ada yang tahu pasti kapan hal tersebut akan terjadi.
Kedatangan Imam Mahdi dan Nabi Isa sendiri sebenarnya memiliki satu tujuan yang mulia, dimana nanti Mahdi akan muncul bukan karena kemauannya sendiri melainkan karena Allah yang menghendakinya untuk terjadi. Sebelum muncul, ada beberapa tanda yang akan muncul dan tanda-tanda ini sudah tertulis dalam beberapa hadist sebelumnya yaitu:
• Akan terjadi banyak gempa bumi dan perselisihan antara manusia.
• Baitullah akan mengalami gempuran besar dari suatu pasukan, dimana bagian tengah dari pasukan yang menyerangnya akan hilang ditelan bumi.
• Akan ada sebuah pasukan yang pergi ke Baitullah hanya demi mengejar seseorang yang telah dilindungi oleh Allah SWT, dimana pasukan ini muncul dari negeri Syam.
• Pembaiatan seseorang yang akan mengambil tempat di antara sudut Ka’bah dengan makam nabi Ibrahim.
Setelah Al-Mahdi berhasil menaklukkan musuh-musuhnya, Dajjal akan keluar dari persembunyian dan berusaha membunuh Al-Mahdi. Karena kejadian inilah kemudian nabi Isa kembali diturunkan untuk membantu Al-Mahdi. Kemunculan kembali nabi Isa juga didahului oleh beberapa pertanda, dimana ciri kedatangan Nabi Isa adalah sebagai berikut:
• Nabi Isa akan diturunkan di sekitar Damaskus Timur.
• Isa akan membantu Al-Mahdi membunuh Dajjal di sekitaran Syria (Golan).
• Nabi Isa kemudian bertemu dengan Ya’juj dan Ma’juj, dimana ia akan mengalahkan kedua makhluk tadi beserta pengikutnya.
• Setelah menghabisi Ya’juj Ma’juj, nabi Isa akan menyebarkan agama Tauhid layaknya nabi Muhammad dan nabi-nabi yang pernah ada di bumi lainnya.
• Nabi Isa akan kemudian menunaikan kewajiban untuk haji dan umrah.
Setelah itu, Nabi Isa akan datang ke dunia untuk membawa banyak keberkahan. Dikatakan juga bahwa pada masa itu satu delima mampu mengisi perut 40 orang. Dan setelah masa nabi Isa datang, dunia dinilai menjadi sangat aman selama tujuh tahun.
Hubungan antara Isa dan Al-Mahdi sendiri adalah ketika suatu masa nabi Isa turun, ia diminta oleh salah satu umat muslim untuk menjadi imam shalat, tapi ia menolak dengan mengatakan bahwa harus dari umat mereka sendiri yang menjadi pemimpin karena itulah cara Allah memuliakan umat yang tersisa tersebut.
Semoga dengan tulisan singkat ini mampu memberi sedikit cahaya pada misteri kedatangan nabi Isa dan Imam Mahdi.

0 comment:

Posting Komentar

Back To Top