-->
Home » » Kutukan Berlian Orlov

Kutukan Berlian Orlov


The Orlov adalah berlian besar berwarna putih cemerlang dan berbentuk setengah telur ayam yang merupakan bagian dari koleksi Diamond Fund di Kremlin Moskow. Berlian Orlov yang satu ini juga permata langka yang dicuri dari India. The Orlov ditambang di Tambang Kollur, Andhra Pradesh , India dan tadinya berada di kuil Hindu Sri Ranganathaswamy di Srirangam, Tamil Nadu, India. Berlian ini dicuri pada tahun 1747.

Berlian ini kemudian sampai di tangan Count Grigory Orlov, seorang bangsawan Rusia yang kemudian namanya diabadikan sebagai nama berlian tersebut. Count Orlov dikenal sebagai kekasih Catherine Agung dari Rusia yang ikut berjasa dalam penggulingan suami sang ratu, Peter III dan mengantarkan sang ratu menjadi penguasa. Berlian ini dihadiahkan Orlov pada sang ratu sebagai tanda cinta. Berlian 189,60 karat itu kemudian dipasang pada tongkat kekaisaran milik sang ratu.

Tetapi saat itu sang ratu sudah mengalihkan cintanya kepada pria lain, yaitu Grigori Alexandrovich Potemkin. Walaupun sang ratu tidak pernah melupakan jasa Orlov dan menganugerahkan berbagai hadiah mewah untuknya, tetapi Orlov tetap merasa dikhianati. Akhirnya sang count mengucilkan diri dan mulai terganggu jiwanya. Kemudian dia dikabarkan meninggal dalam kesendiriannya.

0 comment:

Posting Komentar

Back To Top