-->
Home » » Urutan Lukisan Paling Mahal Di Dunia

Urutan Lukisan Paling Mahal Di Dunia

Lukisan adalah karya seni yang dihasilkan oleh coretan tangan seniman berdasarkan perasaan yang bisa memunculkan sebuah gambar yang bisa mengutarakan perasaanya pada saat dilihat. Ya memang susah menemukan lukisan tersebut di dunia ini. Ada yang mengatakan lukisan akan menjadi tinggi nilainya jika sang pelukis sudah meninggal.
1. The Card Players Karya Paul Cézanne
Harga lukisan $273 juta. Lukisan termahal di dunia ini diciptakan oleh pelukis asal Perancis bernama Paul Cezanne. Alasan yang paling utama kenapa lukisan ini dijual dengan harga yang sangat mahal karena detail halus dan intensitas warna yang bagus. Lukisan ini merupakan lukisan terakhir dari 5 lukisan Cezanne yang sedang menggambarkan seorang pemain kartu. Pada tahun 2011, keluarga kerajaan Qatar membeli lukisan ini dalam sebuah lelang.
2. No. 5, 1948 Karya Jackson Pollock
Harga lukisan $164.7 juta. Lukisan termahal kedua adalah Lukisan No.5 karya Jackson Pollock. Harga lukisan ini mampu tembus hingga kisaran harga 1.64 triliun. Jackson adalah seniman asal Amerika yang sangat popular akan aliran lukis abstrak Impresionisme. Menurut para ahli seni lukisan ini mempresentasikan abstrak dari sebuah sarang. Hingga saat ini lukisan ini dimiliki oleh David Geffen setelah Jackson menjual kepadanya.
3. Woman III Karya Willem de Kooning
 Harga lukisan $161.8 juta. Lukisan tahun 1953 ini merupakan karya Willem De Kooning. Sebenarnya lukisan ini merupakan bagian dari serangkaian yang melibatkan enam lukisan berbeda. Lukisan ini bergaya abstrak ekspresionis dari Klooning dan memiliki ukuran 68 x 48,5 inci. Pada tahun 2000, lukisan karya Willem ini dijual oleh David Geffen kepada seorang miliarder, Steven A. Cohen.
 4. Le Rêve Karya Pablo Picasso
 Harga lukisan $157.9 juta. Pablo Picasso memelopori gerakan seni modern disebut Kubisme dan secara luas diakui sebagai artis yang paling penting dari abad ke-20. Pablo Picasso merupakan pelukis yang pertama kali mengenalkan Cubism, sebuah aliran seni modern. Ia juga dianggap sebagai sosok seniman paling berpengaruh sepanjang abas 20. Salah satu lukisan Pablo yang terkenal yaitu Le Reve (The Dream dalam bahasa Perancis) yang ia buat pada tahun 1932. Sosok wanita dalam lukisan minyak dengan media kanvas berukuran 130 cm x 97 cm ini tak lain adalah kekasih Pablo.
  5. Portrait of Adele Bloch-Bauer I Karya Gustav Klimt
 Harga lukisan $157.7 juta. Gustav Klimt menyelesaikan lukisan ini pada tahun 1907 dengan kanvas berukuran 54 x 54 inci dan menggunakan minyak, emas dan perak. Akuisisi terbaru dari lukisan ini dibuat oleh Ronald Lauder pada tahun 2006 dan ditampilkan di galeri nya, Neue Galerie di New York City. Lukisan ini dibuat pada saat Klimt sedang berada di Wina. Ferdinand Bloch-Bauer, yang merupakan seorang tokoh industri gula, menugaskan Klimt untuk melukis istrinya, Adel Bloch-Bauer.

1 comment:

  1. salam hangat dari kami ijin informasinya dari kami pengrajin jaket kulit

    BalasHapus

Back To Top